Sabtu, 16 Juni 2012

Tugas Ilmu Budaya Dasar 4

PUISI HARAPAN, CINTA, DAN KEHAMPAAN

Tak kan Terhenti
Dengarkan dan renungkan
Ketika dihadapkan dengan kenyataan yang terjadi
Pijakkan langkah tanpa pernah terpaku
Hembusakan nafas tanpa pernah terhenti
Yakini jalan yang ku tentukan
Tak kan sesali semua yang tlah hilang
Takkan terhenti disini untuk sebuah harapan

Kenapa Cinta Ini
Suara bisa saja menghilang bersama angin
Menerbangkan hingga menenggelamkan dalam bising
Ia terbuang dalam ruangan yang tak pernah ia tau
Rindu.. melebihi sebuah ambisi yang menderu-deru
sepotong harapan tanpa ia sadari ia ingin lepaskan
terlalu sakit untuk di pertahankan
kenapa cinta ini telah salah memilih
Cinta yang tak seharusnya ada dalam dirimu
cinta yang tak seharunya menjadi bagianmu
Kenapa cinta ini harus salah memilih...??
kamu yang selalu menyakiti...

Kehampaan Hidup
alam yang semakin larut membawa aku dalam kegelapan
Dunia ini terasa hampa
Bagaikan langit yang tak ditemani bintang
Sejenak aku terdiam dan membisu
Masa lalu seakan membawaku kedunia air mata
Mengingatnya membuat hatiku tergores oleh pisau tajam
Luka yang tak mampu kubalut
Luka yang semakin melebar membuatku tak sanggup menutupinya
Aku yang hanya tinggal bersama bayanganmu
Aku yang hanya hidup bersama masa lalu tentangmu
Namun dihati tersimpan rapi cerita cinta kita
Meski banyak hal buruk saat bersama

Tidak ada komentar:

Posting Komentar